Potensi Desa

KOPI BUBUK CENDERAWASIH

21 Juli 2022

KOPI BUBUK CENDERAWASIH

Di Desa Rejomulyo,tepatnya di Dusun Panger berdiri sebuah usaha pengolahan Biji Kopi menjadi kopi bubuk,

Cita rasa yang Nikmat dan bau kopi yang khas, membuat produk ini digemari masyarakat.

            Riga Bintang Cendrawasih merupakan Industri Kecil dan Menengah (IKM) pertama di Kabupaten Magetan yang memproduksi kopi bubuk. IKM ini telah berdiri sejak tahun 1998. Pemilik IKM ini adalah Bapak Edi Parnianto yang pada mulanya merupakan seorang marketing yang mengembangkan diri menjadi pengusaha mandiri. Dasar dan Filosofi UD. Riga Bintang Cendrawasih adalah 3M, yaitu:

  1. Mengurangi pengangguran di desa
  2. Memberdayakan masyarakat sekitar
  3. Menumbuhkan jiwa wirausaha yang mandiri.

            Riga Bintang Cendrawasih telah menggunakan model mesin modern dalam proses produksi untuk memenuhi semua pesanan pelanggan. Sampai saat ini kemasan yang digunakan adalah timbo, plastik, aluminium voil, toples, dan kaleng. Wilayah pemasaran UD. Riga Bintang Cendrwasih telah meliputi Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY, dan Luar Jawa.

 
   

 

 

 

 

 

 

 

                                                                        Proses Produksi

            Dalam perjalanannya, UD. Riga  Bintang Cendrawasih dibimbing oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Magetan dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur. Berkat bimbingan dinas terkait, UD. Riga Bintang Cendrawasih telah mendapatkan sertifikat SMM ISO 9001:2008 pada Tanggal 22 Nopember 2013. Pada tanggal 18 Nopember 2013, UD. Riga Bintang Cendrawasih memperoleh Juara I IKM Award Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Timur Kategori Industri Menengah Minuman dalam Kemasan. Pada tahun 2014 mendapatkan bimbingan penerapan Gugus Kendali Mutu (GKM) pada proses produksi shangrai sehingga mendapatkan Juara II pada Konvensi GKM Jawa Timur. Kemudian pada tahun 2015, mendapatkan Juara I pada Kovensi GKM Jawa Timur dan GKM IKM Terbaik Konvensi Tingkat Nasional kategori Gold. Pada Bulan September 2015, UD. Riga Bintang Cendrawasih memperoleh Sertifikasi Produk Pengguna Tanda Standar Nasional Indonesia (SPPT-SNI) pada Lembaga Sertifikasi Produk IPB dengan ruang lingkup Kopi Bubuk dan pengujian Nutrisi pada Laboratorium Sucofindo. Selain itu, UD. Riga Bintang Cendrawasih telah mendapatkan sertifikat halal.

            Riga Bintang Cendrawasih selalu berkomitmen untuk memproduksi kopi bubuk dengan kualitas terjamin sesuai dengan permintaan pelanggan.

 
   

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pabrik kopi ini telah membawa banyak manfaat baik bagi Desa Rejomulyo maupun Masyarakat sekitar, dengan contoh kecil saja , pabrik ini mempunyai 10 orang Karyawan yang kesemuanya berasal dari warga sekitar pabrik, yang itu artinya sudah membuka lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar.

SUPARNO (KAMITUWO DUSUN DOSI)    HADI REJO (KASI KESEJAHTERAAN)    RUJITO (KAUR TATA USAHA DAN UMUM)    GUNAWAN (KAUR PERENCANAAN )    EKO PURWANTO (KAUR KEUANGAN)    ROKHMAT (KASI PELAYANAN)    SISWANTO (KAMITUWO DUSUN PANGER)    SUCIPTO (KASI PEMERINTAHAN)    MUHAJRIN MASKURIN (SEKRETARIS DESA)    SAENO (KEPALA DESA)